Kerjasama FST UMKT Dengan FMIPA UNMUL
Kerjasama Fakultas Sains Dan Teknologi Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur Dengan Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Mulawarman
umkt.ac.id-Samarinda ::Ruang Theater Gedung Science Learning Center Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Mulawarman (FMIPA UNMUL) pada 10 Februari 2022, menjadi tempat bersejarah, sebagai tempat dilakukannya penandatanganan kerja sama antara FMIPA UNMUL dengan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (FST UMKT).
Kegiatan ini diinisiasi oleh program studi (prodi) Teknik Geologi FST UMKT yang ditujukan kepada program studi Geofisika FMIPA UNMUL yang kemudian dibuat kerja sama tingkat fakultasnya. Beberapa waktu silam, penandatanganan kesepakatan antar universitas telah dilakukan antara UMKT dan UNMUL.
Hadir pada kegiatan, jajaran dekanat dan perwakilan prodi FMIPA UNMUL sebagai tuan rumah. Dari FST UMKT, hadir dekan FST UMKT berikut wakil dekan 1 dan 2, kepala Kerjasama Urusan Internasional berikut jajaran unsur pimpinan prodi.
Dr. Eng. Idris Mandang M.Si selaku dekan Fakultas MIPA UNMUL dalam sambutannya menyampaikan keberadaan 6 prodi S1 (Biologi, Kimia, Statistik, Matematika, Fisika, Geofisika) dan 1 S2 (Kimia Industri). Ada 22 laboratorium di fakultas MIPA UNMUL, yang terbuka untuk digunakan untuk kegiatan penelitian maupun praktikum mahasiswa dari universitas lain. Rasio dosen berkisar 1:20 hingga 1:25. Dekan MIPA UNMUL menyambut baik kerja sama yang dilakukan dan membuka kesempatan bagi prodi di UMKT yang sekiranya memerlukan fasilitas yang ada di fakultas MIPA untuk dapat menggunakannya baik kegiatan penelitian maupun praktik mahasiswa.
Prof. Ir. Sarjito, M. T., Ph. D., IPM selaku dekan Fakultas Sains dan Teknologi UMKT menyampaikan keberadaan UMKT yang baru lahir tahun 2017 dengan kampus awal berupa Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi dan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan.
Fakultas Sains dan Teknologi hadir bersama berdirinya UMKT, dengan prodi berupa Teknik Mesin, Teknik Sipil, Teknik Informatika serta Teknik Geologi. Terdapat juga program vokasi bidang teknik mesin. Prof. Sarjito menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang dijalin dan menawarkan untuk berkegiatan bersama, antara lain di bidang merdeka belajar kampus merdeka (MBKM), penelitian bersama.
Perguruan tinggi Muhammadiyah mencapai 174 lembaga, dengan ragam lembaga dari akademi, sekolah tinggi hingga universitas. Beberapa yang unggul antara lain Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Diharapkan perguruan tinggi Muhammadiyah yang lain bisa sejajar di masa mendatang, antara lain dilakukan dengan kemitraan kepada perguruan tinggi lain yang lebih mapan.
Kalimantan dipandang masih potensial untuk pengembangan wilayah dan peningkatan sumberdaya masyarakat melalui pendidikan. Kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan kerja sama, penyerahan cindera mata, foto bersama dan diakhiri anjangsana ke laboratorium Geofisika.